Siswa SDN 1 Karangasem Mengantarkan Guru Kelas 6 ke Forum Nasional - Kelas Virtualku

Breaking

Saturday, February 18, 2017

Siswa SDN 1 Karangasem Mengantarkan Guru Kelas 6 ke Forum Nasional

Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Ilmu Pengetahuan Alam (PPPPTK IPA) kembali bakal menggelar program rutinnya, yaitu Forum Kreativitas dan Karya Inovatif (FKKI) PTK IPA. Forum ini merupakan ajang lomba sekaligus publikasi ilmiah bagi guru kreatif yang memiliki berbagai karya inovatif yang telah dia lakukan dalam proses pembelajaran.

PPPPTK IPA merupakan lembaga teknis yang salah satu fungsi dan tugasnya adalah meningkatkan kompetensi, kemampuan, keterampilan, wawasan, dan profesionalisme pendidik dan tenaga kependidikan IPA. FKKI PTK IPA 2016 akan digelar pada tanggal 24-28 Nopember 2016 di Sentul, Jawa Barat.

Kegiatan ini akan diikuti oleh 500 orang yang terseleksi. Guru SD, Guru IPA SMP, serta Guru Fisika/Kimia/Biologi SMA ditantang untuk berlaga di ajang ini. 

Siswa SD Negeri 1 Karangasem menjadi objek dalam inovasi pembelajaran yang dilakukan oleh guru kelasnya. Dalam penelitian tersebut peserta didik mengidentifikasi organ tubuh hewan melalui pembedahan tubuh hewan. 

Pada materi organ tubuh hewan, peserta didik memanfaatkan aplikasi 3D topik organ tubuh hewan yang telah dikembangkan guru.

Dalam hal ini, peserta didik telah berperan baik dalam penelitian yang dilakukan guru sehingga naskah penelitian guru dinyatakan lolos dalam Forum Kreatifitas dan Karya Inovatif di Tingkat Nasional.

No comments:

Post a Comment